Bopelnews – Game Corner Hadir di Bandara Soekarno Hatta
Game Corner Hadir Demi kenyamanan para tamu, ruang publik Bandara Soekarno Hatta kembali di renovasi. Pada Selasa, 24 Desember 2024, Game Corner di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, resmi dibuka.
Sesuai dengan nota kesepahaman (MoU) yang ditandatangani pada 17 Desember 2024 antara Kementerian Ekonomi Kreatif dengan InJourney tentang Pengembangan Ekosistem Ekonomi Kreatif.
Wajah Baru Bandara Soekarno Hatta
Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta tampil beda menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (libur Nataru).
Area check in Terminal 3 kini dilengkapi beragam tanaman dan tumbuhan hijau yang didukung pencahayaan terbaik yang menyegarkan mata. Ornamen itu dapat di lihat di sepanjang fasad tenant komersial dan island konter check in.
Fasilitas Drop Bagasi Mandiri
Di area klaim bagasi kedatangan internasional juga terpasang LED berukuran besar yang menampilkan video alam dan budaya Indonesia yang langsung menarik perhatian pengunjung. Area luar Terminal 3 juga ditata ulang taman dan area hijau.
Baca Juga : Pengunjung Dilarang Nyalakan Kembang Api di Taman Kota Tua Jakarta