ligachampions.xyz – Penyebab Manchester City Terkena Comeback PSG
Manajer Manchester City Josep Guardiola berbicara tentang kekalahan timnya dari PSG. Guardiola tidak menampik jika Les Parisiens tampil lebih baik dari timnya dalam laga ini.
Man City menantang PSG pada matchday 7 Liga Champions 2024/2025 di Stadion Parc des Princes, Kamis (23/1/2025) dini hari. Sempat unggul dua gol, Man City justru tumbang dengan skor 2-4.
Awalnya, Man City memimpin 2-0 berkat gol Jack Grealish (50′) dan Erling Haaland (53). Namun, setelah itu The Citizens tidak mampu mempertahankan keunggulan
PSG menyamakan kedudukan berkat gol Ousmane Dembele (56′) dan Bradley Barcola (60′). Mereka kemudian mencetak gol kemenangan lewat gol Joao Neves (78′) dan Goncalo Ramos (90+3′).
Dengan hasil ini, Man City harus turun ke peringkat 25 dengan 8 poin. Mereka harus segera memperbaiki performa mereka agar tetap bisa bersaing di fase selanjutnya
PSG Tampil Lebih Baik
Guardiola menerima kekalahan ini. Ia mengatakan kalau PSG memang tampil lebih baik dari timnya malam ini.
Penyebab Manchester City Terkena Comeback PSG
“ Tidak. Mereka lebih baik. Para pemain sudah berusaha, tetapi mereka memang lebih unggul,” ujar Guardiola di situs resmi klub.
“Kami menemukan momen untuk mencetak dua gol dan unggul 0-2. Namun, saat mereka menguasai bola, mereka membuat kami tertekan. Ketika kami memiliki bola, kami juga menciptakan masalah bagi mereka
Kesulitan Tim
Guardiola menyoroti kesulitan timnya untuk bermain setelah unggul.
“Pada 0-2 dan 1-2, kami tidak bisa bermain. Untuk bertahan, Anda harus menguasai bola. Mereka lebih baik,” lanjutnya.
“Mereka memiliki pemain ekstra di lini tengah dengan false nine, dan itu membuat segalanya sulit bagi kami
Masih Optimistis
Meski kecewa, Guardiola tetap optimis untuk laga terakhir di fase grup melawan Brugge. Kedua tim akan bertemu di Etihad Stadium pada pekan depan.
“Kami punya kesempatan terakhir di kandang melawan Brugge dan akan memberikan segalanya di sana,” tegasnya.
“Jika kami gagal, itu berarti kami memang tidak layak lolos