Bopelnews – Legendaris, 8 Kuliner Asal Surabaya Ini Gak Boleh Dilewatin
Meski berstatus metropolitan, Surabaya juga menyimpan berbagai kuliner legendaris. Berbagai jenis makanan berusia puluhan tahun masih dengan mudah kita temukan di tiap jengkal Kota Pahlawan tersebut. Berikut 8 kuliner legendaris di Kota Surabaya yang bisa kamu nikmati saat berkunjung.
Rujak Cingur Ahmad Jaiz
Surabaya memang terkenal punya kuliner unik-unik, yang kebanyakan berwarna kehitaman. Salah satunya adalah rujak.Nah, ngomongin rujak di Surabaya, memang gampang banget ditemuin warung-warung rujak di berbagai tempat. Tapi ada satu warung rujak yang paling spesial,
yaitu Rujak Cingur Ahmad Jaiz. Warung legendaris ini sudah berdiri sejak tahun 1970, dan sejak itu pula pengunjung di sana tidak pernah sepi.Untuk yang pengen coba kuliner satu ini, jangan kaget karena Rujak Ahmad Jaiz ini harganya di atas Rp50 ribu per porsi! Walaupun harganya selangit, pastikan kamu datang lebih awal ke warung di Jl. Ahmad Jaiz, Peneleh karena rujak satu ini cepat ludes
Nasi Goreng Jancuk Surabaya
Nasi Goreng Jancuk Surabaya ini adalah sebuah tempat makan di kota Surabaya yang terkenal dengan nasi gorengnya yang enak dengan porsi Jumbo dan juga sangat pedas.
Bumbu rempah dan cita rasa pedas yang kamu rasakan ketika menyantap nasi goreng jancuk ini akan membuatmu ketagihan dan rindu untuk merasakannya kembali.
Untuk 1 porsi dari Nasi Goreng ini juga cukup terjangkau hanya sekitar 99.000 untuk porsi 4 hingga 5 orang. Jika berminat menikmati nasi goreng jancuk ini, kamu dapat berkunjung ke Jalan Pemuda 31-37, Surabaya.
Tahu Campur Kalasan Surabaya
Tahu campur menjadi salah satu kuliner khas Surabaya yang sulit ditemui di kota lain. Jika ingin mencicipi kuliner satu ini kamu bisa berkunjung di Tahu Campur Kalasan Surabaya.
Menu makanan yang menjadi kegemaran warga Surabaya ini memang sangat enak dan nikmat, perpaduan antara daging sapi, sop, perkedel, tahu gorengnya yang sangat nikmat akan membuatmu ketagihan.
Menu kuliner tahu campur kalasan ini juga hanya dibandrol 8.000 saja. Bagi kamu yang ingin mencicipinya bisa datang ke Jalan Kalasan No 22 TambakSari kota Surabaya.
Rujak Cingur Delta Surabaya
Rujak Cingur Delta Surabaya ini adalah sebuah tempat kuliner yang legendaris di kota Surabaya. Jika kamu berkunjung di Surabaya, tapi belum mencicipi rujak cingur khas Surabaya pasti merasa ada yang kurang dari liburanmu.
Untuk dapat menikmati Rujak Cingur ini, kamu bisa datang ke Jl Kayon Blok D no. 46 Embong Kemiri, Surabaya.
Depot Bu Rudy Surabaya
Surabaya ini adalah sebuah tempat kuliner Surabaya yang sudah banyak dikenal oleh para wisatawan lokal dan juga masyarakat kota Surabaya. Depot makan bu Rudy menyediakan berbagai menu makanan khas kota Surabaya yang sangat enak dan menggugah selera.
Selain itu, harganya juga sangat terjangkau dan juga akan membuatmu merasa ketagihan jika sudah makan di tempat ini. Untuk dapat mencicipi makanan di depot Bu Rudy ini, kamu bisa datang di Jalan Dharmahusada No. 140 Surabaya.
Kepiting Kapasan Surabaya
Bagi kamu pecinta seafood wajib datang ke tempat satu ini saat berkunjung di Surabaya. Kepiting Kapasan Surabaya ini adalah sebuah tempat wisata kuliner yang menyediakan berbagai hidangan laut di Surabaya.
Bagi kamu yang ingin mencicipinya dapat berkunjung di Jalan Simolawang Pojok Surabaya.
Bebek Palupi Surabaya
Bebek Palupi Surabaya adalah hidangan kuliner di kota Surabaya yang memiliki cita rasa yang khas yang menjadi andalan banyak rumah makan di kota Surabaya.
Bagi kamu yang sedang ngidam sajian menu makanan bebek, bebek palupi bisa menjadi pilihan yang tepat. Cita rasanya yang sangat khas ditambah dengan sambal pedas bebek palupi akan membuat menu makanan yang satu ini menjadi lebih nikmat.
Kamu bisa menemuinya di Jalan Raya Rungkut Asri Tengah No. 10. Kota Surabaya. Tempat satu ini juga telah memiliki 3 cabang di Surabaya
Soto Ayam Ambengan Pak Sadi Surabaya
Soto Ayam Ambengan Pak Sadi Surabaya ini termasuk tempat andalan di kota Surabaya untuk menikmati soto yang sangat nikmat dan enak. Tempat makan soto satu ini sudah sangat legendaris dan juga fenomenal di kota Surabaya.
Sehingga tak heran tempat makan ini tidak pernah sepi oleh pengunjung setiap harinya. Untuk dapat menikmati soto Ayam Ambengan Pak Sadi Surabaya, kamu dapat berkunjung ke Jalan Ambengan 3A, Surabaya